Friday, February 3, 2012

Nama-Nama Hari Akhir

1.       Yaumul Qiyamah : adalah Hari Kiamat seluruh umat manusia dari Adam hingga manusia terakhir. Ajaran ini diyakini oleh umat Islam, Kristen dan Yahudi. Al-Qiyāmah juga nama dari salah satu ayat ke 75 di dalam kitab suci Al-Qur'an.

2.      Yaumul Ba’st : adalah Hari Pembangkitan ialah penghidupan (kembali) orang-orang mati oleh Allah swt. Kebangkitan orang-orang mati ialah bangkitnya mereka di hari kebangkitan.

3.       Yaumul Fashl : adalah Hari Keputusan Dinamai demikian karena pada hari itu Allah membuat keputusan di antara hamba-hambanya tentang apa yang mereka perselisihkan dan tentang apa yang mereka pertentangkan.

4.       Yaumud Diin : adalah Hari Perhitungan Dinamakan demikian karena pada hari itu Allah membalas dan menghitung perbuatan hamba-hamba-Nya.

5.       Yaumul Nadamah : adalah Hari Penyelesan Dinamakan hari penyesalan karena begitu besarnya penyesalan manusia pada hari itu. Orang-orang kafir menyesali diri mereka ketika azab menimpa mereka. Dan penyesalan mereka mencapai puncaknya ketika para pemimpin dan tokoh-tokoh mereka berlepas diri dari para pengikutnya.

6.       Yaumul Ghasyiyah : adalah Hari Pingsan Dinamakan demikian karena pada hari itu kepanikan melanda manusia. Dan salah satu maknanya ialah bahwa orang-orang kafir dilanda dan diliputi oleh siksaan dari atas dan dari bawah kaki mereka.

7.       Yaumul Khulud : adalah Hari Yang Kekal Dinamakan demikian karena manusia pada saat itu memasuki tempat yang kekal dan abadi orang-orang kafir kekal di neraka dan orang-orang yang beriman kekal di surga.

8.      Yaumul Wa’id : adalah Hari Ancaman Dinamakan demikian karena hari itu adalah hari yang diancamkan Allah kepada hamba-hamba-Nya. Arti wa’id yang sebenarnya ialah berita tentang siksaan bila melanggar hukum.

9.      Yaumul Jam’i : adalah Hari Pengumpulan Dinamakan demikian karena Allah pada hari itu mengumpulkan seluruh manusia.

10.   Yaumut Talaq : adalah Hari Pertemuan Ada pula yang berpendapat bahwa pertemuan ini meliputi semua jenis pertemuan ini, dan, menurut yang lain lagi, juga mencakup pertemuan setiap orang dengan perbuatan yang telah dikerjakanya, baik maupun buruk.

11.   Yaumut Tahad : adalah Hari Panggilan Dinamakan demikian karena banyaknya panggilan yang terjadi pada hari itu. Setiap manusia dipanggil namanya untuk dihisab dan menerima balasan. Penghuni surga memanggil penghuni neraka, penghuni neraka memanggil penghuni surga, dan orang-orang yang berada di A’raf (tempat yang tinggi) memanggil penghuni surga dan neraka.

12.   Yaumut Thagobun : adalah Hari Pengambilan Dinamakan demikian karena penghuni surga mengambil bagian penghuni neraka. Ketika mereka masuk surga, mereka menerima apa yang telah Allah sediakan bagi mereka dan sekaligus mendapatkan surga bagian orang-orang kafir.

13.   Yaumul Hasroh : adalah Hari Penyesalan Yaitu hari penyesalan orang-orang kafir ketika menyaksiakan adzab yang pedih dan bertumpuk serta penyesalan orang-orang mukmin karena kurangnya amal kebaikan merreka selama hidup di dunia.

14.  Yaumul Jazza : adalah Hari Pembalasan Pada hari ini tiap-tiap jiwa diberi balasan dengan apa yang diusahakannya. Tidak ada yang dirugikan pada hari ini. Sesungguhnya Allah amat cepat hisabnya.

15.  Yaumul Muhasabah : adalah Hari Perhitungan Dinamakan demikian karena pada hari itu semua amal buruk maupun baik manusia akan di perhitungkan di hadapan Allah S.W.T.

16.  Yaumul Haqqah : adalah Hari Kepastian Dinamakan demikian karena hari benar-benar datangnya kiamat dan tidak ada lagi pengunduran karena telah pasti akan terjadi hari kiamat pada hari itu.

17.  Yaumul Rajifah : adalah Hari Gempa artinya akan terjadi gempa besar besaran yang akan melanda bumi dan isinya sampai hancur.

18.  Yaumal la Yanfa’u : adalah Hari Yang Tidak Memberi Manfaat artinya hari yang di kala itu tidak ada kemanfaatan sama sekali harta dan anak, melainkan manusia yang menghadap kepada Allah SWT dengan hati yang tentram dan selamat.

19.  Yaumun Yafirrul Mar-u : adalah Hari Yang Lari artinya hari ketika manusia berlarian berpisah dari saudaranya, ibunya, ayahnya, istrinya, dan anaknya.

20.  Yaumut Thammah : adalah Hari Kesulitan artinya hari adanya marabahaya yang amat besar sekali yang akan melanda bumi dan seisinya.

21.  Yaumul Khizyi : adalah Hari Kehinaan artinya hari yang menghinakan bagi orang-orang yang durhaka kepada Allah SWT.

22.  Yaumul Asir : adalah Hari Sulit artinya hari yang penuh kesengsaraan bagi seluruh umat manusia.

23.  Yaumus Sha’iqah : adalah Hari Kegoncangan artinya hari yang penuh suara gemuruh karena banyaknya kegoncangan di muka bumi.

24.  Yaumuz Zilzalah : adalah Hari Kegemparan artinya hari datangnya kegoncangan dan keributan.

25.  Yaumul Waqiah : adalah Hari Kejatuhan hari kejatuhan sebab segala makhluk Allah swt benar-benar terhenti.

26.  Yaumul Qariah : adalah Hari Keributan Dinamakan demikian karena kiamat, dengan kengerian-kengeriannya, memukul perasaan dan menggetarkan hati”.

3 comments: